IDC (Indonesia Data Center) Duren Tiga Terbakar, Portal Berita Detik.com Down

Share on :
Kebakaran di Indonesia Data Center, Duren Tiga, Jakarta mengakibatkan portal berita Detik.com tidak bisa diakses untuk beberapa saat. Selain situs Detik.com, beberapa situs besar, seperti Indowebster, Kapanlagi dan IdBlogNetwork juga mengalami masalah yang sama karena lokasi server mereka berada di IDC (Indonesia Data Center).

Pantaun penulis, melalui media twitter, Detik.com menyampaikan permohonan maafnya karena seluruh layanan dari Detik.com tidak bisa diakses.

 Selain situs web di atas, banyak juga blogger yang mengalami masalah yang sama. Web mereka tidak bisa di akses.

Saya sempat mengira IDC mengalami peretasan (IDC di hack) karena dalam waktu yang bersamaan, beberapa situs dan teman yang memilik usaha web hosting menginformasikan jika server mereka mengalami masalah.

Semoga masalah yang terjadi pada beberapa situs portal berita dan masalah yang dihadapi teman-teman blogger segera dapat diatasi.

#tambahan..
saya rasa dengan kejadian ini, banyak web developer yang kelabakan / pusing karena tekanan dari pimpinan yang kebakaran jenggot. tetap tenang bro. semoga pemadaman listrik di Indonesia Data Center (IDC) cepat selesai. Semoga pimpinan dari web yang anda kembangkang bisa mengerti masalah yang sebenarnya sedang terjadi.

4 komentar:

Anonim mengatakan...

Tidak Kebakaran kok. Update terakhir, hanya salah satu dari 8 UPS nya saja yang bermasalah, yg menimbulkan asap dari UPS tersebut saja. Tidak adanya kebakaran maupun api menjalar. Jaringan Listrik dipadamkan hanya untuk memastikan sumber permasalahan, adapun Pemadam kebakaran dan dukungan darurat dan teknis lainnya sesegera didatangkan untuk memastikan keamanan apabila diperlukan. Sebagian Listrik sudah mulai dihidupkan kembali dan direncanakan akan segera beroperasional secara keseluruhan.

EdyPk Blog mengatakan...

Kebakaran UPS IDC (Indonesia Data Center) Duren Tiga, Banyak Situs Indonesia Down / Padam - http://edypk.blogspot.com/2012/08/kebakaran-ups-idc-indonesia-data-center.html

Baju Muslimah mengatakan...

oalah kebakaran toh ternyata, pantesan dari tadi malem ampe skrng kaga bisa kebuka. Dirumah kaga bisa eh nyoba di warnet sama aje. gw pikir ada yg salah di komputer gw, eh ternyata. Semoga cepet beres degh buat web-webnya…Amiin. Biar bisa baca info2 disana dan donlod.

Banyak juga Om situs2 klien yg UPS IDC nye di situ

Anonim mengatakan...

Silahkan kunjungan balik ke portal berita untuk mendapatkan info berguna mengenai apapun di dunia

Posting Komentar

Abis icip-icip artikel, Jangan lupa komentarnya ya gan ^_^

Blogsite dofollow nihh.. Powered by EdyPk Blog

 

Copyright © EdyPk blog - All Right Reserved.